Memiliki seorang anak adalah cita-cita bagi pasangan yang sudah menikah. Apalagi hingga sekarang cepat hamil masih menjadi permasalahan bagi beberapa pasangan suami-istri. Berbicara tentang kehamilan, wsnita yang sulit hamil harus dilihat dari berbagai faktor, maka dari itu penting wanita memahami kesehatan reproduksinya sendiri. Akan tetapi, penyebab sulit hamil bukan hanya terjadi pada wanita, tetapi bisa saja terjadi pada pria jika terjadi masalah reproduksi.
Penyebab sulitnya hamil juga bisa terjadi karena kurangnya asupan nutrisi seperti vitamin. Asupan vitamin yang bagus bisa menjadi syarat jika ingin cepat hamil. Vitamin juga sangat baik dikonsumsi untuk ibu yang sedang mengandung.

Untuk mendapatkan nutrisi yang cukup, sangat penting dalam menjaga pola makan yang sehat dan menambah suplemen vitamin rekomendasi dokter. Suplemen vitamin ini cocok untuk kamu yang ingin cepat hamil tetapi kurangnya asupan vitamin.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Berikut di bawah ini beberapa jenis vitamin yang bisa meningkatkan kesuburan dan agar cepat hamil yang bisa dikonsumsi
Vitamin B kompleks
Seluruh vitamin memiliki peran penting dalam pembentukan sel darah merah. Anemia merupakan rendahnya jumlah sel darah bisa disebabkan karena kurangnya vitamin B12. Untuk kesuburan wanita, vitamin B9 (asam folat) sangat berpengaruh dan komponen yang paling penting karena dapat menjaga kualitas ovum dan teraturnya menstruasi.
Vitamin B6 dipercaya mampu meningkatkan kadar hormon progesteron yang bermanfaat untuk mencegah komplikasi dalam kehamilan.
Makanan yang mengandung vitamin B kompleks yaitu seperti gandum utuh, kacang-kacangan, daging, ikan, susu, keju, serta yoghurt.
Vitamin C
Vitamin C banyak ditemukan di sayuran dan buah-buahan, terutama buah jeruk. Fungsi dari vitamin C sendiri yaitu untuk mempercepat proses penyembuhan luka dan menjaga imunitas tubuh. Vitamin C merupakan antioksidan yang berperan penting dalam kesuburan. Antioksidan berfungsi sebagai pencegah dan memperbaiki sel-sel di dalam tubuh dan untuk menetralisir radikal bebas sehingga terlindungnya tubuh dari berbagai macam penyakit. Vitamin C juga berpengaruh pada kesehatan sperma. Maka dari itu vitamin C sangat penting bagi prima.
Vitamin C dapat diperoleh dari buah jeruk, jambu, kiwi, tomat, pepaya, sayur brokoli, cabai, dan paprika.
Vitamin E
Vitamin E sering dikombinasikan dengan vitamin C. Kedua vitamin ini dapat meningkatkan kualitas sperma dan meningkatkan peluang hamil. Vitamin E bisa diperoleh dari kacang-kacangan seperti kacang almond, kacang tanah, hazelnut, serta buah-buahan seperti kiwi, alpukat, dan mangga.
Vitamin D
Vitamin D merupakan vitamin yang larut dalam lemak, dalam artian vitamin ini bisa tersimpan dalam tubuh dalam waktu yang lama. Beberapa makanan mengandung kaya akan vitamin D seperti jamur, telur, susu, dan lain-lain. Vitamin D tidak hanya dari makanan dan minuman saja melainkan bisa dihasilkan dari paparan sinar matahari yang bekerja sama dengan kalsum untuk pembentukan tulang. Fungsi dari vitamin D juga yaitu untuk imunitas, dan regulasi peradangan dalam tubuh.
Dengan mengonsumsi vitamin D yang cukup akan menjaga tingkat kesuburan karena berkaitan dengan ovulasi dan endometrium.
Zat besi
Selain terdapat pada vitamin B12, zat besi juga berfungsi untuk pencegahan anemia dan pembentukan serta fungsi sel darah yang sehat. Rendahnya zat besi dalam tubuh dapat menyebabkan kemandulan. Zat besi merupakan mineral yang dibutuhkan untuk meningkatan kesuburan.
Berikut di atas merupakan jenis vitamin yang harus dipenuhi untuk meningkatkan kesuburan dan mempercepat hamil. Jika asupan nutrisi vitamin sudah terpenuhi, lebih baik anda konsultasikan langsung pada dokter obsgyn.
Ikuti berita terkini dari Redaksiku.com di Google News, klik di sini