Jika terjadi hidung tersumbat pada bayi dapat memicu kekhawatiran atau rasa panik pada setiap orang tua. Hidung tersumbat merupakan kondisi ketika saluran pernapasan mengalami iritasi atau peradangan lapisan pada jaringan di dalam hidung. Hidung tersumbat dapat ditandai dengan keluarnya ingus yang dapat mempersulit pernapasan. Lendir itu sebenarnya mekanisme tubuh bayi untuk dapat mengeluarkan kuman. Hidung tersumpat pada bayi juga dapat disebabkan oleh paparan debu, bulu hewan, atau udara kering yang mengiritasi hidung. Oleh sebab itu perlu kita ketahui upaya agar kita tetap tenang saat menghadapi anak bayi yang sedang hidung tersumbat. Dengan begitu kita harus tahu cara mengatasi hidung tersumbat pada bayi. Simak cara penjelasan di bawah ini dengan seksama.
Pada umumnya, hidung tersumbat pdada bayi dapat kamu lakukan beberapa cara sebelum membawa bayi ke dokter, ada beberapa cara yang dapat mengatasi hidung tersumbat pada bayi secara alami, dan dapat dilakukan dirumah.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Berikut cara mengatasi hidung tersumbat pada bayi, diantaranya:
- Bersihkan ingus dan lendir pada hidung bayi
Cara mengatasi hidung tersumbat pada bayi yang pertama ini dapat kamu lakukan, ingus atau lendir bayi yang mengeras dan menjadi kerak dapat kamu bersihkan. Dengan cara membersihkan hidung bayi secara rutin dapat mencegah penyumbatan hidung yang dikarenakan upil dari ingus tersebut.
- Gunakan bulb syringe
Bulb syringe atau yang sering disebut dengan penyedot ingus bayi dapat para ibu gunakan jika lendir tak kunjung keluar. Caranya kamu dapat memencet bagian yang menggembung pada alat. Kemudian pasukkan pipet ke dalam lubang hidung dan lepaskan bagian yang menggelembung. Dengan begitu, ingus pada bayi akan tersedot pada alat tersebut sehingga dapat mengurangi dari hidung yang tersumbat.
- Letakkan kepala bayi lebih tinggi saat tidur
Cara ini dapat kamu lakukan untuk meredakan hidung tersumbat dengan memposisikan kepala bayi lebih tinggi sediri daripada dada bayi, kamu hanya permu sangga kepala bayi dengan bantal yang tipis dan empuk. Dengan begitu lendir pada hidung tidak mengahambat jalur pernapasan si bayi saat tidur.
- Memberishkan hidung dengan menyemprotkan air garam
Penggunaan semprotan saline atau air garam dapat meredakan dan membersihkan hidung tersumbat pada bayi. Jika kamu menggunakan obat tetes, maka gunakan 2 tetes di setiap lubang hidung, agar dapat melonggarkan lendir di hidung.
- Memberikan asi dengan cukup
Asi juga merupakan salah satu cara alami yang dapat dipercaya untuk mengatasi hidung tersumbat pada bayi. Jika bayi memasuki masa MPASI maka lebihbaik para ibu menyusui bayi lebih sering dari biasayan. Karena dengan cara ini bayi akan lebih sengan minum asi dan berada di sisi ibu saat kondisi kurang sehat.
- Berjemur di pagi hari
Cara mengatasi hidung tersumbat pada bayi adalah dengan membawa si bayi berjemur di pagi hari cara ini dipercaya dapat meredakan hidung tersumbat pada bayi. Sinar matahari juga dapat meningkatkan daya tahan tubuh si bayi.
- Memberikan tepukan lembut pada punggung bayi
Hidung tersumbat pada bayi sangat membuat bayi tidak nyaman, terlebih dalam bernapas. Dengan cara menepuk-nepuk punggung bayi, diyakini menjadi cara tradisional yang dapat mengatasi hidung tersumbat pada bayi dan dapat mengeluarkan lendir yang menyumbat.
- Mandi dengan ari hangat
Memandikan bayi dengan air hangat juga diyakini orang-orang sebagai cara tradisional untuk mengatasi hidung tersumbat. Uap dari air hangat tersebut dapat membantu meredakan lendir yang tersumbat pada hidung bayi.
Itulah beberapa cara yang bisa para ibu lakakukan saat si bayi mengalami hidung tersumbat. Dengan adanya ulasan ini diharapkan para ibu jangan terlalu khawatir jika mengalami kasus bayi yang hidung tersumbat. Atasi dengan perasaan yang tenang dan gunakan cara-cara diatas agar si bayi cepat sembuh dan sehat.
Ikuti berita terkini dari Redaksiku di Google News atau Whatsapp Channels