Sedang mencari cara mengatasi susah tidur ? Tidak sedikit orang mengalai namanya susah tidur. Jika seseorang mengalami susah tidur maka akan berdampak pada kesehatan serta kurang semangat menjalani hari dan konsentrasi menurun. Bagi seseorang yang tidak pernah mengalami susah tidur, mungkin menganggap hal itu remeh dan mengada-ada. Padahal bagi seorang yang mengalami hal ini sangat lah berdampak dan pada tubuh. Bahkan ada yang sampai mengkonsumsi obat untuk cepat tidur, namun penggunaan obat tidur dalam jangka panjang sangat tidak dianjurkan, karena dapat membuat efek samping yang tidak diinginkan.
Adaa beberapa yang menjadi penyebab susah tidur diantaranya:
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
- Permasalahan emosional
Hal ini sangat sering terjadi sehingga dapat menyebabkan susah tidur. Contohnya seperti orang yang mengalami depresi hampir terbangun di dini hari atau bahkan tidak dapat tidur.
- Suhu yang tidak cocok
Suhu ruangan juga bisa menjadi penyebab menjadi susah tidur, seperti suhu yang terlalu panas.
- Gaya hidup yang tidak sehat
Susah tidur terjadi jika pola hidup yang kurang sehat, seperti berlebihan mengkonsumsi kafein yang dapat memepengaruhi jam tidur kamu, serta kurangnya aktivitas fisik.
- Gangguan tidur
Contoh penyebab susah tidur pada point ini adalah seperti sleep apnea, sindrom kaki gelisah, atau insomnia kronis dapat mempengruhi pola tidur dan menyebabkan susah tidur.
Dari berbagai macam penyebab yang mempengaruhi susah nya tidur pada seseorang, artikel ini akan membahas cara mengatasi susah tidur. Karena seperti yang sudah dijelaskan di atas tidak sedikit orang Indonesia yang mengalami permasalah ini.
Berikut ini cara mengatasi susah tidur:
- Menciptakan ruangan tidur dengan nyaman
Salah satu cara mengatasi susah tidur adalah dengan menciptakan suasana ruangan tidur nyaman untuk tidur. Seperti pencahayaan yang baik, tenang, serta suhu yang sejuk. Gunakan penutup mata untuk memblokir cahaya yang dapat mengganggu waktu tidur. Serta jauhkan suara bising yang dapat mengganggu tidur kamu. Dan selalu pastikan kasur serta bantal nyaman digunakan untuk mendukung ketenangan saat tidur.
- Menggunakan aroma terapi ruangan
Cara ini juga bisa kamu lakukan, dengan menggunakan pewangi ruangan yang menenangkan seperti aroma lavender yang dapat memberikan ketengan.
- Kurangi mengkonsumsi kafein
Bagi kamu penyuka kafein, maka sangat dianjurkan untuk mengurangi kafein. Karena jika mengkonsumsi kafein berlebihan akan dapat mempengaruhi pola tidur kamu, seperti susah tidur. Contoh minuman yang mengandung kafein adalah kopi, teh, soda, dan cokelat.
- Rutin berolahraga
Cara mengatasi susah tidur yang keempat adalah dengan olahraga yang cukup dan teratur. Olahraga dapat mengatasi susah tidur,serta dapat membantu tidur lebih nyenyak dan cepat. Dengan berolahraga dapat merangsang tubuh untuk mengeluarkan hormon stres kortisol, yang dapat meningkatakan mekanisme peringatan otak.
- Mencoba teknik relaksasi
Hal ini dapat kamu lakukan sebelum tidru, relaksasi sebagai cara mengatasi susah tidur saat malam hari. Kamu dapat melakukan relaksasi ini diantara duapuluh hingga tigapuluh menit sebelum tidur. Contohnya dengan beraktivitas santai seperti latihan pernapasan, meditasi dan relaksasi otot untuk membantu tidur menjadi lebih nyentak.
- Mengelola stres dengan baik
Stress dapat memicu tubuh untuk memproduksi hormin kortisol, yaitu hormon stres yang dapat menggunggu pola tidur kamu. Maka dari itu perlu kamu lakukan dengan mengelola stres agar tidurmu nyman tanpa ada rasa gelisah.
- Melakukan terapi pijat
Hal ini bisa dilakukan jika kamu merasa badan sering susah tidur, karena terapi pijat ini dapat menjadi cara mengatasi susah tidur. Terapi pijat diyakini dapat merelaksasikan badan dan
mengurangi stres, dan dapat meningkatkan kualitas tidur.
Jadi itulah beberapa cara mengatasi susah tidur. Semoga dengan adanya ulasan ini dapat membatu teman-teman yang mengalami kesulitan atau susah tidur dimalam hari. Dan diharapkan dengan cara-cara menjadi solusi kamu.
Ikuti berita terkini dari Redaksiku di Google News atau Whatsapp Channels