Tidak ada salahnya kamu terjun ke dunia bisnis sebagai pekerjaan utama kamu. Banyaknya pengusaha sukses masa kini menarik perhatian orang-orang untuk ikut juga menjadi pembisnis besar maupun kecil-kecilan saja.
Untuk kamu yang pemula beberapa orang berpikir pasti sangat sulit untuk langsung mendapatkan untung besar. Belum lagi harus cari target market, karena itu bagian penting dalam usaha.
Bagi pemula pasti banyaknya keterbatasan, entah ilmu bisnis yang dia punya, kompetitor, maupun modal awal. Untuk itu yang baru masuk dalam dunia bisnis berharap mengeluarkan modal sekecil-kecilnya dan untung yang sebesar-besarnya, baru setelah itu berani untuk melangkah lebih jauh.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT

Ada banyak ide bisnis untuk pemula yang tidak memerlukan modal banyak, namun hasilnya menjanjikan, intinya bisa dinikmati prosesnya. Berikut usaha yang menjanjikan cocok untuk pemula
Bisnis olahan
Bisnis olahan yang dimaksud yaitu bisnis mengenai bahan dasar makanan yang diolah menjadi makanan menarik dan unik yang membuat orang-orang tertarik untuk mencobanya. Harga lebih murah menjadi nilai positif bagi konsumen. Untuk kamu yang doyan memasak dan mecoba berbagai resep baru bisnis ini akan sangat cocok. Untuk memulai bisnis ini tidak memerlukan modal yang besar, tergantung dari bahan olahan apa yang akan kamu olah. Bagi pemula lebih baik untuk mencari hal-hal ringan terlebih dahulu.
Bisnis sembako
Sebagai bahan primer, sembako tidak akan pernah sepi pembeli karena barang sembako pasti diperlukan oleh setiap orang. Bisnis ini lebih mengacu pada kebutuhan yang tidak pernah tertinggal seperti makanan pokok, minuman, kebutuhan rumah tangga, bahan masakan, dan lainnya.
Sebelum mulai bisnis ini, kamu harus melakukan riset terhadap jenis barang yang dibutuhkan masyarakat atau para pembeli, agar nanti kamu bisa menentukan hal apa saja yang bisa kamu simpan di waktu sembako kamu. Untuk membuka bisnis ini pastikan lokasinya strategis dan mudah ditemukan serta dilhat. Jangan membuka bisnis ini pada tempat yang tersembunyi.
Franchise
Bisnis ini ekerjasamas dengan perusahaan yang sudah terkenal secara luas. Bisnis ini bisa dibilang sebagai usaha modal kecil (tergantung) dengan hasil yang menjanjikan. Untuk kamu para pemula, bekerjasama dengan perusahaan yang modalnya kecil. Karena sudah bekerjasama dengan perusahaan besar dan terkenal, kamu tidak perlu lagi memasarkan atau melakukan promosi untuk mendatangkan pembeli.
Bisnis yang sudah berkembang lama ini masih dianggap harus memiliki modal yang banyak untuk menjalankannya, padahal banyak sekali franchise yang hanya membutuhkan modal kecil. Franchise tidak hanya perusahaan makanan saja, tapi ada jasa laundry, ekspedisi, dan lain-lain. Banyaknya pilihan perusahaan franchise bisa kamu cocokan dengan dirimu sendiri. Dengan modal yang terbatas kamu bisa membuka usaha yang sudah terkenal, tanpa perlu lagi tim marketing untuk mempromosikannya. Hal yang perlu diperhatikan saat akan melakukan franchise yaitu cari mitra bisnis yang baik dan pandai melihat peluang.
Bisnis Thrifting
Siapa yang tidak tahu thrifting? Rasanya aneh jika tidak mengetahui bisnis ini. Dalam menjalani bisnis ini kamu perlu membeli barang bekas yang layak pakai kemudian kamu cuci serta jual kembali. Mengingat harga baju saat kini di atas rata-rata, sehingga bisnis ini pasti banyak diminati oleh pembeli yang ingin memiliki banyak baju dengna harga yang lebih murah. Terlebih, thrifting sering kali mengeluarkan barang ekspor yang memiliki nilai jual tinggi.
Itulah beberapa ide bisnis untuk kamu yang masih pemula, kuncinya adalah konsisten dan tidak menyerah. Lakukan inovasi karena memang hal tersebut yang perlu dilakukan pengusaha.